Resep Mochi Coklat

 Resep Mochi by Kotex


Bahan pelapis/taburan:


- 100 gr tepung tapioka (sangrai dengan daun pandan, sampai daun pandannya kering)

Bahan isi mochi:
- 40 gr terigu
- 30 gr mentega
- 140 ml air
- 140 ml susu cair
- 20 gr bubuk cokelat
- 145 gr cokelat batang ~ potong kecil - kecil
- 100 gr susu kental manis
- 1/4 sdt garam

Bahan mochi:
- 300 gr tepung ketan putih
- 50 gr minyak
- 250 gr air
- 140 gr susu kental manis
- 2 gr vanilla
- 2 gr garam
- 3 gr perisa

Cara membuat:
1. Untuk membuat isian mochi, campur semua bahan, aduk rata, masak sampai mengental jadi pasta cokelat
2. Tutup adonan isi dengan plastik, simpan di kulkas.
3. Bentuk bulat, balurin tepung yang sudah disangrai
4. Membuat mochi: Aduk semua bahan, tuang ke wadah yang sudah dioles minyak, kukus 35-40 menit.
5. Tutup wadah dengan aluminium foil/tutup panci dilapisi dengan kain biar air tidak kena adonan.

6. Uleni adonan, bentuk panjang, potong seukuran mochi, tipiskan, isi mochi,bulatkan, taburi tepung tapioka/ketan putih yang sudah disangrai. 

Komentar